Ikan Pindang Asam
![]() |
Biasanya kalau main ke rumah umi, abi selalu masakin ikan ini. Nggak nyangka, ikan kembung bisa dibikin gini. Enak malah. Kuahnya itu kerasa banged..sedap. mirip sup ikan, tapi ini wangi dan sedikit asam. Lebih seger menurutku. Suka sekali. Saya reka2 aja dari rasanya dan bikin takaran sendiri. Ternyata sama enaknya.
Resep Ikan Pindang Asam
Source: Selma
Bahan:
3 potong ikan kembung besar
3 potong ikan sisik
Daun sereh, salam, daun kunyit,dan sereh digeprek daun jeruk
Cabe merah, hijau, bawang merah diiris
4 potong Belimbing wuluh, belah 2
Jahe digeprek, merica bulat dan ketumbar bulat
Garam
Bumbu halus:
3 cabe hijau
3 bawang merah dan bawang putih, garam
Pelengkap:
Sawi putih, iris
Tomat belah 4
Cara membuat:
Masukkan air dalam panci. Masukkan semua bumbu selain ikan dan pelengkap. Masak hingga mendidih. Masukkan ikan dan sayuran. Tutup. Masak hingga meresap dan ikan matang. Sajikan.
Nb: belimbing wuluh boleh ditambahkan di awal atau di akhir..opsional aja.
Komentar
Posting Komentar